Radius: Off
Radius:
km Set radius for geolocation
Search

PPI Dunia OISAA

PPI Dunia OISAA

Aliansi Perhimpunan Pelajar Indonesia Internasional atau Overseas Indonesian Student Association Alliance (OISAA) adalah wadah komunikasi pelajar Indonesia yang sedang menuntut pendidikan serta penelitian di luar negeri. OISAA pertama kali dibentuk pada bulan Oktober 2007 dalam Konferensi Internasional Pelajar Indonesia (KIPI) di Sydney, Australia. Peresmian yang dihadiri oleh Presiden RI, Bapak Susilo Bambang Yudhoyono tersebut melibatkan perwakilan PPI dari 7 negara, yaitu Australia, Belanda, India, Jepang, Malaysia, Mesir, dan Singapura.

Saat ini, PPI yang telah terdaftar sebagai anggota OISAA berasal dari 45 negara, yaitu Australia, Austria, Arab Saudi, Amerika Serikat, Afrika Selatan, Belanda, Belgia, China, Republik Ceko, Denmark, Finlandia, Hungaria, India, Inggris, Iran, Italia, Jepang, Jerman, Korea Selatan, Lebanon, Libya, Malaysia, Maroko, Mesir, Kanada, New Zealand, Norwegia, Pakistan, Perancis, Philipina, Polandia, Portugal, Rusia, Singapura, Spanyol, Swedia, Swiss, Sudan, Syiria, Taiwan, Thailand, Turki, Tunisia, dan Yemen.

Contact:
Email: [email protected]
Twitter: https://twitter.com/oisaa
Facebook: https://www.facebook.com/PPIDunia.OISAA/